Berdasarkan surat edaran dari Dinas Pendidikan Provinsi Daerah Khusus Ibukota Jakarta, tanggal 29 April 2015 tentang Aksi Gerakan Kebersihan Dalam Rangka Hari Pendidikan Nasional Tahun 2015, nomor surat 11/SE/2015 yang Isinya sebagai berikut :

  1. Melaksanakan Upacara Bendera di sekolah masing-masing pada hari senin, 11 Mei 2015
  2. Melakukan Aksi kebersihan di area sekolah meliputi kebersihan ruangan, jalan, halaman, tempat parker, kantin dan lingkungan sekolah masing-masing dengan melibatkan warga sekolah.
  3. Secara aktif melakukan pengawasan kebersihan dengan sebaik-baiknya dan memberikan pemahaman tentang perilaku hidup bersih sehat di lingkungan sekolah.

Dalam kegiatan ini upacara dilaksanakan dengan Pembina Upacara, H. Abbas Harahab, SE. MMPd ( Ketua Tata Usaha), Dalam upacara ini disampaikan untuk bagaimana sikap upacara yang baik dan benar selain itu menghimbau semua waga sekolah untuk menjaga kebersihan lingkungan sekolah. Petugas upacara kelas X Rekayasa Perangkat Lunak.

Selain Upacara bendera, SMK Negeri 10 Jakarta juga melakukan kegiatan dalam rangka Aksi Gerakan Kebersihan. Dalam kegiatan ini semua warga sekolah khususnya siswa-siswi melakukan bersih-bersih bersama, mulai dari ruang kelas, ruang laboratorium, halaman kelas, lobi sekolah, lapangan sekolah dan kaca-kaca jendela dan pintu sekolah, semua melakukannya dengan senang dan bergembira. Setelah kegiatan bersih-bersih semua siswa kembali ke jadwal belajar. Dengan kegiatan seperti ini diharapkan siswa-siswi dan seluruh warga sekolah bisa mewujudkan lingkungan yang selalu bersih sehingga terciptanya suasana yang nyaman dan aman untuk kegiatan belajar mengajar.

 Save as PDF

No responses yet

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.